Skip to main content
kapan pertama kali kita bertemu? aku lupa..
bahkan perkenalan-perkenalan awal kita pun aku tak tau, tapi hal yang paling ku ingat adalah bagaimana kau tidak canggung untuk bercanda denganku. aku yang sebenarnya sulit untuk dekat dengan orang baru, apalagi kau mendekati orang yang paling dekat denganku. kepadanya aku cerita, mengeluh bahkan menangis. mungkin dulu aku sempat cemburu. eh, iyah aku pernah cemburu kepada mu karna kau menarik banyak perhatian dari dia, sampai dia lupa menanyakan kabarku atau bahkan sekedar bertegur sampai aku memendam banyak rasa rindu padanya. tapi sepertinya dia berhasil mendekatkan ku padamu dan kita yang saling dekat.
pada akhirnya, banyak pelajaran yang telah ku dapat dari mu dan darinya.

1. keteguhan hati atas jawaban doa dari Tuhan.
hubungan kalian sempat terkendala karena apa yang kau punya tidak cukup meyakinkan orang tuanya bahwa kau adalah orang yang pantas. tapi dengan tekat kalian berdua, akhirnya berkat Tuhan nyatalah dan aku sangat terkesima dengan pekerjaan Tuhan dalam hidupmu. semua yang dituntut orang tua nya terpenuhilah seiring waktu. pekerjaan yang layak dan pendidikan yang memuaskan.
kurang apalagi Tuhan itu atas pergumulan kalian? HE'S AWESOME...

2. "adalah sukacita di hatiku, diberikan Tuhanku"
semenjak kesakitanmu, mungkin dia yang paling sering mendengar keluh kesahmu, dia yang menenangkanmu, bersamanya kalian menangis bersama, berdoa bersama bahkan saling menguatkan. tapi selalulah tawa dan candaan yang kalian lontarkan sebagai ucapan terima kasih atas perhatian handai taulan yang datang dari kejauhan. sukacita dan tawa itu membawa berkat untuk hati kami yang ingin memelukmu dari kejauhan. gila yah, kau yang sakit, malah kami yang kau berikan damai sukacita. GOD IS GOOD.

demikianlah pertemuan singkat kita yang ternyata memberkatiku sampai hari ini.
oh iyah, kemaren itu ulang tahun ku loh. aku berencana (hanya RENCANA) nelpon kalian dan menagih ucapan selamat ulang tahun dan memberikan janji bakal di Medan pas ulang tahun mu, meminta mu untuk menungguku. kita gak pernah ngerayain ulang tahun bareng-bareng. tapi nyatanya kau pergi sehari setelah pertambahan usia ku. tragis yah~~
kau meninggalkan dia yang selama ini susah payah menjaga mu, mengurusmu, memelukmu, berdoa untukmu dan memberikan cintanya untukmu. tapi begitulah, itu bukanlah kesalahanmu tapi rencana Tuhan adalah baik untuk setiap orang. aku berjanji untuk menyelesaikan tugasku dengan sebaik mungkin, karena kau saja bisa menyelesaikan tugasmu dengan tepat waktu padahal kondisi mu yang seperti itu. kenapa aku tidak? aku pasti bisa. God is AWESOME.
I hope I can give the huge hug for your before I was leaving last summer. but, I only gave the best hug for you. tenanglah bersama Bapa, bercandalah dan tertawalah bersama Bapa di surga, bapa uda Junani Sinabutar. kami akan selalu mengenangmu dan dengan sukacita pula akan ku kenang kau selalu, menjadikanmu motivasi ku untuk teguh dalam doaku. Terima kasih untuk waktu yang singkat ini Tuhan.

Peluk hangatku untuk mu, ananda Margaretha Pasaribu, kekasihmu Hartati Siregar serta seluruh keluarga yang mengasihimu dengan sepenuh hati... kiranya kasih Tuhan juga menyertai kami seperti kasih Tuhan menyertai mu selama masa hidupmu..

Comments

Popular posts from this blog

Untukmu, yang telah memperkenalkan sedikit tentang dunia ini...

1.24 am, July 23 Hai kamu! Yah kamu, yang mungkin tak akan membaca tulisan ini, kalau pun kau membacanya mungkin ada sesuatu hal yang memang diberikan Tuhan untuk kau mengetahui sesuatu sedikit tentang hati ini untuk yang terakhir kalinya. Aku gak tau mau mulai dari mana, tapi akhir-akhir ini aku mendengar berita bahwa kau benar-benar sudah berhenti mencari cinta mu, sudah berhenti pada dia yang dulu pernah kau keluhkan tentang sifat dan sebagainya, aku tak mau mengungkit itu terlalu banyak karna aku tahu bahwa sekarang dia benar-benar sudah sempurna untukmu walau memang tidak ada orang sempurna pastinya. Awalnya benar-benar speechless dengar berita itu walau beberapa waktu sebelumnya aku sudah melihat tanda-tanda akan datangnya hari bahagia itu. Aku turut bahagia loh, ingat dulu aku selalu bilang untuk mencari seorang yang lebih layak untuk mu? -sudahlah tidak usah diingat lagi sekarang ini- Beberapa malam ini aku sedikit flash back beberapa hal yang sepertinya dulu pernah te

RESOLUSI 2016

https://www.youtube.com/watch?v=6DhI7wWfeEM&list=PLiz1cMHODgsfD-x85_Z_YLefd_nzB4His Well, itulah theme song malam ini. Seperti biasa menulisa sambil curhat tengah malam sangat menyenangkan, haha.. Sebelum masuk ke resolusi 2016, baik rasanya mendeskrpsikan rasa syukur atas 2015 yang sudah berlalu. Karena memang begitulah seharusnya :) 2015 aku bersyukur buat kebaikan Tuhan ketika Dia memberikan kesempatan untuk bisa mencicipi tinggal di Negara orang walau gak mudah pastinya. Banyak yang dikorbankan, banyak yang ditinggalkan bahkan yah perjuangan itu. Aku bersyukur Tuhan siapkan dan cukupkan semuanya hingga saat ini, walau kadang merasa seperti ada yang kurang tapi keadaan selalu mengajarkan ku untuk tetap bersyukur. Aku juga bersyukur untuk perasaan yang semakin hari semakin dipulihkan, semakin dibersihkan. aku pun bersyukur buat penyertaan Tuhan atas keluarga yang nan jauh disana, aku masih terus bersyukur karna Tuhan masih terus menyertai mereka seperti Tuhan menyertaiku. Ak